Kebakaran 24 Kapal di Tegal, Tim Labfor Polda Jateng Selidiki Penyebabnya

Investigasi Kebakaran Besar Di Pelabuhan Tegal, Labfor Polda Jateng Turun

TEGAL – Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jateng mendatangi lokasi kebakaran 24 kapal nelayan di Pelabuhan PT Pelindo Kota Tegal, Minggu (29/12/2024).

Kedatangan tim ke lokasi tersebut bertujuan untuk melakukan penyelidikan terkait insiden yang sudah menghanguskan 24 kapal nelayan.

Olah TKP dipimpin oleh Ketua Tim Labfor Polda Jateng, AKBP Setiawan Widiyanto didampingi Kapolsek Kawasan Pelabuhan Kompol Toto Hadi Prayitno dan Kasat Reskrim Polres Tegal Kota AKP Eko Setiabudi Pardani.

Ketua Tim Labfor Polda Jateng, AKBP Setiawan Widiyanto mengatakan, pihaknya mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan gelar perkara dan membahas kronologis terjadinya kebakaran.

Termasuk penyebab dan hal-hal lain yang menimbulkan api sampai merembet ke kapal-kapal lainnya.

“Kami ke lokasi kejadian untuk melakukan gelar perkara.”

“Membahas kronologis dan penyebab serta hal lainnya,” katanya.

Menurut AKBP Setiawan, pihaknya juga melakukan pengecekan dan penyelidikan langsung di lokasi kapal yang pertama kali muncul api.

Hal tersebut untuk mengetahui apa penyebab timbulnya api.

Sementara untuk penyebab api sendiri pihaknya belum bisa menyimpulkan.

“Kami juga mengumpulkan bukti-bukti pendukung untuk mencari apa penyebab terjadinya kebakaran,” ungkapnya.

Sumber : TRIBUNJATENG.COM

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Artanto, Ribut Hari Wibowo