Kapolres Jembrana Pantau Kesiapan Pelabuhan Gilimanuk Lewat Jumat Curhat

Kapolres jembrana pantau kesiapan pelabuhan gilimanuk lewat jumat curhat

Jembrana – Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., menggelar kegiatan Jumat Curhat di ruang VIP Pelabuhan Gilimanuk pada Jumat (14/3). Kegiatan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat serta memperkuat koordinasi lintas sektoral menjelang arus mudik Lebaran dan perayaan Nyepi 2025.

Hadir dalam pertemuan ini sejumlah pejabat kepolisian, pihak PT ASDP Indonesia Ferry, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan warga Kelurahan Gilimanuk. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menekankan pentingnya menjaga toleransi antarumat beragama, mengingat perayaan Idul Fitri dan Nyepi berdekatan tahun ini.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi menjaga keamanan dan kelancaran arus mudik, termasuk dengan meniadakan pawai Ogoh-Ogoh di jalur utama Denpasar-Gilimanuk demi kelancaran lalu lintas,” ujar AKBP Endang.

Selain itu, ia juga memastikan bahwa pihak kepolisian siap membantu pemudik yang terjebak saat Nyepi dengan menyediakan tempat penampungan sementara. Diskusi interaktif pun berlangsung, membahas berbagai permasalahan seperti pengelolaan sampah, pemasangan CCTV, dan dampak kesehatan akibat debu dari kendaraan pemudik.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk Takmir Masjid Al Mubaraq Gilimanuk yang menekankan pentingnya menjaga harmoni antarumat beragama selama periode mudik dan Nyepi.

Dengan komunikasi dan koordinasi yang baik antara masyarakat dan aparat, diharapkan arus mudik Lebaran serta rangkaian Nyepi di Jembrana dapat berjalan aman, tertib, dan kondusif.

 

Polres Jembrana, Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., Kabupaten Jembrana, Pemkab Jembrana, Jembrana, Bali, Polda Bali, Kepolisian Daerah Bali