Motor Mahasiswa Asal Batang Raib Dicuri di Genuk Semarang, Hanya Ditinggal 5 Menit ke ATM

Cuma 5 Menit Ke Atm, Motor Mahasiswa Asal Batang Dicuri

Semarang – Nasib apes dialami warga Bawang, Kabupaten Batang.

Motor kesayangannya dicuri orang saat dipakai mengambil uang tunai di mesin ATM di dalam Indomaret wilayah Kecamatan Genuk, Kamis (10/1/2025), sekitar pukul 21.00.

Bahkan, aksi curanmor ini terjadi sangat cepat. Pelaku yang diduga dua orang, hanya lima menit berhasil membawa kabur motor Honda Scoopy G 5375 XL, milik korbannya yang merupakan mahasiswa semester tiga salah satu di perguruan tinggi di Kota Semarang.

Korban bernama Andy Kurniawan, warga Bawang, Kabupaten Batang.

Kejadian bermula saat korban mengendarai sepeda motor keluar dari rumah kos menuju Indomaret.

Namun, motor korban sudah tidak ada lagi ketika keluar dari minimarket tersebut.

“Saya lagi narik uang tunai di ATM di Indomaret. Hanya sekitaran lima menit, setelah ambil uang keluar, motor saya sudah tidak ada. Padahal kunci motor sudah saya cabut,” ungkap korban kepada Jawa Pos Radar Semarang, Jumat (10/1/2025).

Korban sempat mencari disekitaran Indomaret untuk memastikan keberadaan motornya. Namun tidak membuahkan hasil.

Kemudian, korban dibantu pelayan Indomaret, mengecek melalui CCTV dan melihat motornya dibawa kabur orang tak dikenal.

“Pelaku dua orang, laki-laki pakai baju hitam. Satu (pelaku) naik motor matic, nyetep (mendorong pakai kaki), pelaku lain yang mengendarai motor saya,” bebernya.

Selanjutnya, kejadian ini dilaporkan ke Polsek Genuk untuk dilakukan penyelidikan. Korban berharap, pelaku berhasil ditangkap dan motor kesayangannya ini dapat cepat kembali.

Kasus curanmor berikutnya, terjadi di sekitaran depan Stasiun Tawang, Semarang Utara, Kamis (10/1/2025) sekitar pukul 14.30.

sumber: radarsemarang

 

Polrestabes Semarang, Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Kota Semarang, Pemkot Semarang, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Kota Besar Semarang, Polisi Kota Besar Semarang, Artanto, Ribut Hari Wibowo