Wanita Ambarawa Jadi Korban Perampasan Motor, Dibuang di Klaten oleh Teman Kencan

Wanita Ambarawa Jadi Korban Perampasan Motor, Dibuang Di Klaten Oleh

Klaten – Perampasan motor disertai penganiayaan menimpa wanita inisial H (40) warga Ambarawa, Salatiga. Sepeda motor matik miliknua dibawa kabur teman kencan dan korban yang luka parah dibuang di persawahan Desa Troso, Kecamatan Karanganom, Klaten.
“Korban bukan warga Desa Troso. Cuma memang TKP iya di Troso arah ke Desa Sumberejo,” ungkap Sekdes Troso, Juwadi kepada detikJateng, Senin (23/12/2024).

Diceritakan Juwadi, korban ditemukan warga yang lewat sekitar pukul 06.00 WIB. Korban juga tidak ngekos atau ngontrak di desanya.

“Kayaknya nggak (kos atau kontrak). Kita juga tidak tahu, korbannya cuma sendiri,” kata Juwadi.

Yang hilang apa, lanjut Juwadi, warga dan pemerintah desa juga tidak mengetahui. Kasus itu ditangani Polsek yang datang ke lokasi.

“Detailnya apa yang hilang tidak tahu, yang menangani dari Polsek. Korban luka dibawa ke RS,” imbuhnya.

Lokasi ditemukannya korban dari pengecekan detikJateng berada di jalan tengah sawah penghubung Desa Troso dan Sumberejo, Kecamatan Karanganom. Permukiman terdekat perumahan Troso di sisi barat sekitar 50 meter.

Foto korban yang sempat dilihat detikJateng mengalami luka parah di kepala belakang. Wanita yang mengenakan sweater itu rambut dan bahunya berlumuran darah.

Saat dimintai konfirmasi, Kapolsek Karanganom AKP Panut Haryono menjelaskan motor korban hilang. Pelaku merupakan teman kencan korban.

“Betul (motor hilang dan pelaku teman kencan). Korban pengakuannya warga Ambarawa,” jelas Panut saat dimintai konfirmasi detikJateng.

Menurut Panut, selain mendatangi TKP, Polsek mengevakuasi korban ke RS. Saat ini terduga pelaku masih dalam penyelidikan.

“Pelaku masih dalam Lidik,” imbuhnya

Sumber : detik.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Artanto, Ribut Hari Wibowo